Skip to main content

Arifumi Imai, Animator Terkenal dari Attack on Titan Resmi Bergabung di Tim Produksi Jujutsu Kaisen Season 2

Jujutsu Kaisen Season 2. Gambar: TOHO Animation

Judul di atas bisa dibilang merupakan kabar baik buat para penggemar anime Jujutsu Kaisen di seluruh dunia. Seperti yang Anda ketahui kalau Jujutsu Kaisen termasuk anime anime terpopuler di kalangan Animelovers. 

Jujutsu Kaisen yang telah dirilis pada tahun 2020 lalu merupakan salah satu kesuksesan finansial terbesar bagi animasi produksi studio Mappa, jadi tidak mengherankan jika studio tersebut banyak berinvestasi di season 2 mendatang.

Baru-baru ini pihak studio MAPPA telah merekrut sang legenda animator industri untuk bergabung dengan staf animasi Jujutsu Kaisen Season 2.

Baca juga : Anime TV Adaptasi Original, Pon no Michi Resmi Debut Januari 2024 


Jujutsu Kaisen Season 2. Gambar: TOHO Animation

Mungkin Kalian sudah pada tahu, sang animator legenda yang dimaksud yakni Arifumi Imai. Ia merupakan salah satu animator terbaik dan telah membuat tanda di industri anime dengan gaya animasinya yang dinamis serta unik. 

Faktanya Arifumi Imai merupakan dalang di balik adegan pertarungan gila antara Levi dan Kenny di serial anime Attack on Titan Season 3 yang telah dirilis pada tahun 2019 lalu. 


Foto: Arifumi Imai

Selain itu, Arifumi Imai dikabarkan juga membuat animasi pertarungan dari beberapa anime terkenal seperti pertarungan antara Saitama dan Boros di One Punch Man, Levi vs Beast Titan di AOT Season 3, Naruto dan Sasuke vs Momoshiki di film Naruto: Boruto Last Generation, Thorfinn vs. Thorkell di Vinland Saga Season 1 serta masih banyak lagi. 

Tetapi di sini penting untuk dicatat bahwa  Arifumi Imai hanya menganimasikan sebagian dari adegan pertarungan. 

Baca juga : Anime ÅŒoku: The Inner Chambers Rilis 29 Juni 2023 di Netflix



Jujutsu Kaisen Season 2. Gambar: TOHO Animation


Kabar bergabungnya Arifumi Imai dengan staf produksi anime Jujutsu Kaisen season 2 langsung menjadi perbincangan hangat di Twitter di mana para penggemar anime tersebut merasa antusias. Di bawah ini Kalian bisa lihat langsung informasi di Twitter resminya. 

Beberapa adegan pertarungan di Jujutsu Kaisen Season 2 bisa dibilang yang paling menarik di seluruh seri, sehingga para penggemar dapat tenang ataupun senang mengetahui bahwa animasinya akan menjadi yang terbaik.

Jujutsu Kaisen season 2 telah dipastikan akan tayang pada tanggal 6 Juli 2023. Jika Anda belum menonton serialnya, Anda dapat menonton season 1 dan film "Jujutsu Kaisen 0" di Crunchyroll, BStation, IQIYI ataupun di situs streaming lainnya. 

Baca juga : Anime Kimi Zero Rilis Visual Baru ketika Runa Shirakawa Berpakaian Yukata 

Untuk topik hari ini sekian dulu, terima kasih sudah berkunjung dan membaca serta jangan lupa kunjung lagi. 

Posting Komentar

0 Komentar